Sabtu, 03 Mei 2014

Puisi - Protes Alam



Protes Alam
(Juara Harapan 1 Lomba Cipta Puisi 2011)
 
Lambaian lemah dedaunan
Nyaring benada tertiup angin
Tolong...
Tolong Aku..
Lepaskan aku dari genggaman maut
Yang telah mengancamku dengan kepalannya

Etalase – etalase..
Menjadi pemandangan buramkan penglihatan
Merubah banyak kecerahan
Yang pernah singgah di jantung dunia

Bawa aku ke samudera
‘tuk melahap air semilir nan mahir
Bawa aku ke hutan
‘tuk menyapa kakek, nenek, serta buyutku

Lorong – lorong penuh kegelapan
Seakan iringiku menuju ajal
Limbah busuk..
Meluluh lantakkan peradabanku

Hai manusia..
Kau ukir prasasti kehancuran
Kau rancang robot – robot canggih
Yang perlahan desak kemakmuranku

Aku tak butuh uang
Hanyalah ruang
Untuk terbang membentang
Untuk sedikit berdendang

Sejenak resapi kesempurnaan
Menggores pena dalam tiupan
Hingga lahir tunas pahlawan
Yang rintis keselarasan









By : Taufik Hardiansyah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar